Visual Indonesia, Seoul,-
Lotte World Tower, merupakan bangunan 123 lantainya dengan ketinggian tinggi 555 meter akan dibuka 3 April, 2017, mendatang. Bangunan yang bakal menjadi bangunan tertinggi di Korea itu, dilengkapi elevator cepat. Bahkan untuk mencapai observatorium di lantai 118 bisa hanya dicapai dalam waktu 1 menit. Di lantai 118, yang terbuat dari kaca semua itu, dijamin membuat kaki siapapun bergetar.
Pemandangan di bawah nampak terlihat jelas. Lantai kacanya merupakan kaca yang kuat dan bisa menahan berat seekor gajah. Pengunjung dapat merasakan kesan menegangkan karena bisa melihat pemandangan di bawah dengan sangat jelas seperti sedang berjalan di udara. Dari atas observatorium pengunjungpun dapat melihat semua arah kota Seoul tanpa halangan.
Untuk keamanannya, gedung ini dirancang mampu menahan gempa berkekuatan lebih besar dari 9 skala richter seperti yang menimpa Kobe, Jepang, serta mampu menahan badai yang lebih kuat dari badai Katrina yang pernah menghantam Amerika. Disamping di setiap 20 lantainya terdapat total 5 area aman jika terjadi kebakaran. Sebuah area yang mirip bunker darurat.
Lotte World Tower merupakan sebuah kompleks termasuk perkantoran, fasilitas residensial, hotel bintang 6 dan observatorium. Observatorium ini yang dapat menarik perhatian wisatawan asing. Dibandrol dengan harga tiket masuk di kisaran 300 ribu rupiah. Tentunya jauh lebih terjangkau dari tiket masuk ke New York Empire State Building sebesar $29.
(yuri; foto ist