Let’s Have Fun Together, Bro
JakCloth Year End Sale, The Adventure of Indonesia

by -

Jakarta,-

Let’s Have Fun Together, Bro… at JakCloth Year End Sale, The Adventure of Indonesia. Gak terasa Jakarta Clothing Festival segera digelar 30 November – 4 Desember di Parkir Timur Senayan. Promotor Lian Mipro ingin memberikan kepuasan bagi para fashionista, music lover dan shoppaholic, khususnya dikalangan anak muda, demikian dikemukakan Achmad ‘Ucok’ lhsan, CEO Lian Mipro.

Setelah melewati babak seru JakCloth Summer Fest, JakCloth Lebaran Sale dan sejumlah JakCloth Roadshow di beberapa daerah di Indonesia, maka sudah waktunya momentum untuk menggelar JakCloth Year End Sale (JakCloth Yes) akan berlangsung cukup spesial.

ltu sebabnya, JakCloth ke-18 ini digagas terasa seru dan menarik dengan semangat The Adventure of Indonesia. Semangat budaya dan seni di lndonesia, yang kini sedang sangat mendunia. Sejumlah spot seru dan menakjubkan mulai terkuak. Hal tersebut tak lepas dari peran kecintaan anak muda dalam memperkenal kearifan lokal lndonesia melalui kanal-kanal sosial media mereka.

Sebuah cara yang membawa, jutaan wisatawan lokal dan mancanegara untuk hadir di spot-spot yang menyenangkan yang ada di negeri ini.

“JakCloth pantas menjadi destinasi wisata dalam negeri yang bisa memberikan dampak baik bagi industri clothing lndonesia. Spirit inilah yang dibangun melalui industri clothing di Indonesia. Desain-desain menarik buatan anak muda yang inspirasinya datang dari seni dan budaya lokal. Dan semua teraplikasikan dalam wujud clothing. JackCloth menjadi sebuah pengalaman menakjubkan bagi wisatawan dalam maupun manca negara. Ada yang dari Asia Tenggara bahkan Eropa,” ungkap Achmad ‘Ucok’ lhsan, CEO Lian Mipro, selaku promotor Jakcloth.

Jak Cloth Three 1Dan untuk pengembangan JakCloth, Lian Mipro mencanangkan program gerakan 1.000 clothingpreneur di tahun 2017 melalui Jakcloth Roadshow di 28 kota besar di lndonesia. Sekaligus mendukung program pemerintah mengenai 1000 start up preneur.

JakCloth ke-18, kini bukan lagi sekedar event yang mampu mengumpulan ratusan ribu anak muda dalam sepekan. Lebih dari itu, JakCloth menghidupkan gairah anak muda untuk terjun ke industri fashion secara langsung. Baik itu menjadi pelaku, pengamat bahkan kini udah banyak pengusaha muda yang muncul bahkan populer dari scene fashion. Ini menjadi dampak yang sangat positif bagi pergerakan industri kreatif dalam negeri, khususnya di bidang fashion retail.

JakCIoth YES 2016 menghadirkan 300 brand ‘lokal dengan beragam pilihan menarik. Mulai dari produk-produk berkualitas seperti tees, kemeja, jaket, jumper, sweater, denim, celana, tas. top-i, asesoris hingga produk pendukung yang berhubungan dengan fashion.

Sebut saja hadir brand-brand seperti D’Amos, Crooz, Queen Beer, THXNSMN, BLOODS, MULES, 17 Seven Original, Heyho, Shining Bright, DC Shoes, Smiths, ERIGO, 4.20, Dobujak, Brainsto, NSAINA, Think Cook Cook, Hooligans, Heyhobear, Berak, Hoodiedance, Limback, Cotton Matters, Something Cloth, Jakcloth Premium Brand, Mellifluous, Baby Rock, VOID, Black System, Restart, House of GeeEight, Rougneck1991, Loony, Nands, Tonik, Yomi, LUSKY Wear, Qyute dan ratusan brand lainnya.

aaa_IMG_1309Sementara itu salah seorang peserta JakCIoth YES 2016, dengan brand D’Amos, Hamidah Salsabilah, mengungkapkan rasa bangganya produk-produk tas denim untuk pria dan wanita hasil buatannya dapat ditampilkan dalam ajang ini. Bahkan dirinya menyakini dengan harga bandrol Rp.175.000- Rp 350.000, Fashion Tas Denim D’Amos bakal disukai kalangan anak muda karena harganya yang terjangkau.

Selain itu JakCIoth YES 2016, juga menghadirkan musisi idola anak muda lintas genre musik dalam dan luar negeri. Ada lebih 500 musisi yang tampil di 4 panggung berbeda. Diantaranya Rykers (Jerman), MAE (Amerika), Capture The Cown (Australia), In Hearts Wake (Australia), Cupid Falls (Australia), Totalfat (Jepang), Parallel Horizons (Hong Kong), 8.0.6 ( Malaysia), Raisa, GIGI, NAIF, The SIGIT, Nidji, Payung Teduh, Dead Squad, Tipe-X, lsyana Sarasvati, Maliq & D’Essentials, Barasuara, The Changcuters, Souljah, T-Five, The Overtunes, SORE, KILLMS, Kelompok Penerbang Roket, Rocket Rockers, Pee Wee Gaskins, Last Child, Revange The Fate, Sweet As Revenge, Down For Life, Billfold, JASAD, Taring, Gangstarasta, Dhyo Haw, Noxa dan masih banyak lagi sejumlah nama idola lainnya.

Let’s have fun together, bro.

(yuri/mm; foto drel

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.