Pramono Anung & Rano Karno Resmi Pimpin Jakarta: Momen Bersejarah Pelantikan Serentak

by -

Visualindonesia.com,-

Jakarta menyambut babak baru kepemimpinan. Kamis (20/1/2025), Pramono Anung dan Rano Karno resmi dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta oleh Presiden Prabowo Subianto. Pelantikan ini menjadi bagian dari sejarah baru, di mana 961 kepala daerah hasil Pilkada Serentak 2024 juga turut diresmikan secara bersamaan. (Foto: Dudut Suhendra Putra)

Pramono dan Rano tampil gagah dalam pakaian dinas upacara besar berwarna putih.
Seremoni ini tidak hanya menandai peralihan kepemimpinan, tetapi juga mencerminkan komitmen pemerintah dalam mewujudkan tata kelola daerah yang lebih efektif, efisien, dan transparan.
Pelantikan serentak ini dinilai sebagai langkah maju dalam upaya menyelaraskan visi pembangunan daerah dengan pemerintah pusat.
Di hadapan sekitar 200 media dalam sesi doorstop, Pramono secara khusus mengapresiasi pejabat gubernur sebelumnya, Teguh Setyabudi, yang dinilainya telah memberikan kontribusi besar dalam transisi pemerintahan.
Pramono menegaskan komitmennya untuk menjalankan pemerintahan yang transparan dan terbuka bagi kritik serta saran dari berbagai pihak, termasuk media.
Tarian khas Betawi ikut memeriahkan acara di Balai Kota.

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.