25 Tahun Miles Film, Hadirkan Lagi Film Keluarga Legendaris ‘Petualangan Sherina’

by -

Visualindonesia, Jakarta,–

Dalam rangka perayaan usianya yang ke-25, Miles memberikan sebuah pengumuman spesial yang akhir-akhir ini menjadi pembicaraan dan spekulasi netizen di dunia maya. Miles Films secara resmi mengumumkan akan diproduksinya film ‘Petualangan Sherina 2’.

Riri Riza kembali didaulat untuk menyutradarai sekuel dari film keluarga legendaris yang telah lama dinantikan ini. Film yang diproduseri Mira Lesmana ini kembali akan diperankan oleh Sherina Munaf dan Derby Romero sebagai tokoh Sherina dan Sadam.

‘Petualangan Sherina 2’ akan hadir dengan petualangan penuh aksi dengan lagu-lagu yang asyik, lucu, dan juga seru.

Hadirnya dua anak muda yang turut serta dalam jajaran kru film ini akan menjadikan ‘Petualangan Sherina 2’ ini bakal terasa special. Pertama adalah Sherina Munaf sendiri, di mana ia ikut terlibat dalam pengembangan cerita dan juga akan menjadi composer serta penata musik, menggantikan posisi almarhum gurunya, Elfa Secioria.

Yang kedua adalah Virania Munaf, kakak kandung Sherina, yang turut mengembangkan cerita dan menjadi co-writer untuk skenario film ini bersama Jujur Prananto, Mira Lesmana, dan Riri Riza.

“Saya mengenal Sherina dan Vira sejak mereka kecil, keduanya anak yang berbakat luar biasa. Sekarang bisa sama-sama berada dalam jajaran kru film kami, tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri bagi saya dan Riri,” ungkap Mira Lesmana terharu.

Bersama Mira Lesmana dan Sherina Munaf, Vira juga akan turut membantu menulis lirik lagu-lagu dalam film Petualangan Sherina 2.

Kejutan bagi penggemar ‘Petualangan Sherina’ tidak berhenti di sekuel ini. Miles juga mengumumkan diproduksinya film ‘Animasi Petualangan Sherina’.

Film animasi ini akan mengisahkan kembali perkenalan pertama Sherina dan Sadam ke penonton anak-anak hari ini dalam bentuk animasi yang menggemaskan. Persiapan film panjang animasi ini telah mulai digarap sejak bulan Mei 2020 dan sedang memasuki tahap akhir pengembangan desain animasi karakter-karakter yang ada dalam cerita Petualangan Sherina.

Untuk pembuatannya, Miles Films menggaet studio Langit Animasi di Jakarta sebagai project leader yang berkolaborasi dengan Hompimpa Animation dari Surabaya dan Afterlab dari Bandung. Film panjang Animasi Petualangan Sherina menjadi proyek animasi pertama Miles.

Baik film ‘Petualangan Sherina 2’ maupun ‘Animasi Petualangan Sherina’ diharapkan akan bisa dinikmati di bioskop menjelang akhir 2021.

(drel; foto ist

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.