Visualindonesia, Jakarta,-
Sukses dengan meluncurkan episode 1-4 dari Cinematic Audio Series “Mau Gak Mau Season 2”, RAPOT (Reza Anka Radhini Abigail – Potkes) mendapatkan feedback yang sangat meriah dari para pemirsa RAPOT.
Dalam beberapa hari, angka streams berhasil mencapai lebih dari 25.000 pendengar. Sosial media RAPOT pun dibanjiri dengan mention dari para pendengar yang mengaku terbawa dengan alur cerita dan mendapatkan pengalaman audio yang maksimal ketika memakai earphone.
“Bagus banget! Bener-bener kaya dengerin film!” kata akun @rizkyrr dalam Instagram storynya.
“Berasa lagi nonton film tapi visualnya sesuai imajinasi masing-masing. Mau Gak Mau Season 2 lebih keren lagi ceritanya!” menurut akun @vinaayuniar, dan masih banyak lagi komen serupa yang masuk ke Instagram RAPOT diiringi harapan pendengar untuk segera merilis episode selanjutnya.
Petualangan RAPOT di episode selanjutnya yaitu genre ‘Silat Kerajaan’ akan membawa Reza, Anka, Radhini, dan Abigail berpetualang untuk menyelesaikan sebuah misi.
Dalam genre ini, RAPOT akan berkolaborasi dengan aktor ternama tanah air yaitu Lukman Sardi dan Abimana Aryasatya. Selain itu ada juga musisi populer tanah air, Sal Priadi dan Kunto Aji.
Tumpal Tampubolon, pemenang penghargaan Penulis Skenario Asli Terbaik FFI 2006, akan menjadi sutradara sekaligus penulis script untuk genre ini.
Genre ‘Silat Kerajaan’ diluncurkan pada hari Selasa, tanggal 20 April 2021 jam 16.00, 4 episode sekaligus, eksklusif di Spotify RAPOT. Untuk pengalaman yang maksimal, jangan lupa untuk menggunakan earphone atau headphone.
(*/drel; foto ist