Visualindonesia, Jakarta,-
Mikha Angelo hadir lagi bersama labelnya Wonderland Records dengan mengeluarkan mini album bertitel “Lover” pada 12 Februari 2021 dengan 2 track ‘Anything’ dan ‘Into You’ diikuti dengan 2 track yang kemudian dirilis pada 26 Februari 2021, berjudul ‘Celebrate’ dan ‘Lover’.
Mikha memulai karir sebagai penyanyi solo di tahun 2020, dengan merilis album solo pertamanya yang berjudul “Amateur” pada 28 Agustus 2020, yang dilanjutkan dengan konser virtual “Amateur: Stage One” pada 29 November 2020 yang disiarkan melalui YouTube. Konser tersebut mendapat sambutan hangat dari publik dengan lebih dari 3000 viewer.
Bila pada album “Amateur” menceritakan tentang perjalanan Mikha dalam hidupnya sebagai seorang “amatir” yang masih baru memulai dan masih banyak belajar, pada mini album “Lover”, Mikha berbagi kisah mengenal babak baru dalam hidupnya, di mana ia belajar mengenal hal baru, yaitu cinta.
Bersyukur karena telah merasakan cinta semenjak dini, “Lover” merupakan sebuah persembahan dari Mikha dalam menceritakan apa itu cinta bagi dirinya. Perjalanan Mikha dalam mencari cinta, belajar untuk mencintai, dan juga bagaimana cara mencintai dengan baik.
Mikha percaya bahwa walaupun seringkali tidak sempurna, cinta tetaplah merupakan suatu hal yang indah, dan patut dirayakan serta diperjuangkan.
“Anything” yang didaulat sebagai single pembuka dari mini album ini merupakan lagu yang didedikasikan untuk pasangan Mikha, dan bercerita seberapa Mikha mencintainya dan berjanji untuk selalu ada untuknya, kapanpun, di manapun. Baik dari hal – hal kecil sampai besar. “Anything” merupakan janji Mikha, dalam bentuk lagu.
Track lain dari mini album ini adalah ‘Into You’, yang menceritakan tentang perasaan seseorang saat ia terbuai oleh cinta. Perasaan di mana seseorang jatuh cinta namun masih meragukan apa orang yang ia cintai merasakan hal yang sama.
‘Into You’ merupakan lagu bagi mereka yang sedang jatuh cinta namun kadang sulit mengungkapkan perasaan mereka dalam kata-kata.
Mini album ini kini telah lengkap dengan tambahan 2 lagu ‘Celebrate’ dan ‘Lover’ yang dirilis pada 26 Februari, bersamaan video lirik untuk “Celebrate”.
‘Celebrate’ adalah lagu yang benar-benar menggambarkan kegembiraan saat jatuh cinta. Lagu ini adalah sebuah lagu yang Mikha ciptakan dengan membayangkan bermain sambil menari sendirian di kamarnya memikirkan betapa beruntungnya dia memiliki cinta dalam hidupnya. Ini merupakan lagu cinta yang cukup sederhana, namun penuh dengan perasaan.
Selain itu, ‘Lover’ sebenarnya berasal dari perjuangan Mikha dalam membuat lagu cinta. Baginya, membuat lagu cinta yang benar dan jujur bisa jadi sangat sulit karena dia merasa hubungan itu begitu indah sehingga tidak ada kata yang bisa menjelaskannya.
Tetap saja, itu berubah menjadi lagu cinta ajaib ini. ‘Lover’ memiliki elemen unik dari beat koplo pada bagian chorus, sebuah penghargaan kecil untuk kekasihnya yang pertama kali memperkenalkannya pada genre tersebut. Hal kecil ini membuat ‘Lover’ menjadi terasa special bagi Mikha.
Dan dengan itu, mini album “Lover” kini telah lengkap. Empat lagu yang benar-benar menggambarkan keberadaan Mikha saat ini, bagaimana perasaannya, dan bagaimana cinta telah mengubahnya.
Dicintai memang merupakan sesuatu yang indah, namun bisa mencintai merupakan sebuah berkah. Ini semua terpancar dari Mikha yang kini merupakan seorang “lover”.
Memperkenalkan sisi Mikha yang jarang dilihat publik, “Lover” merupakan cara Mikha membagikan bagian dari perjalanannya, dan bagaimana Mikha melihat cinta. Sebuah perayaan dan hadiah cinta dari Mikha kepada para pendengarnya.
(*/drel; foto ist