Visualindonesia, Jakarta,-
Puluhan karangan bunga memenuhi halaman kantor Bareskrim Polri di kawasan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Selasa (26/5/2020). Karangan bunga itu berasal dari ratusan nasabah Koperasi Simpan Pinjam atau KSP Indosurya Cipta yang mengalami gagal bayar.
Beraneka kalimat pengharapan terangkai dari bunga- bunga tersebut, garis besarnya berisikan harapan kepada pihak kepolisian agar mengusut tuntas kasus macetnya pembayaran dari KSP Indosurya Cipta kepada nasabah.
Leonard PG Simanjuntak, pengacara yang mewakili 320 dari sekitar 6.000 nasabah KSP Indosurya Cipta yang dirugikan datang ke kantor Bareskrim untuk mengetahui sejauh mana proses ini berjalan.
Selain menempuh upaya melaporkan ke Bareskrim Polri, Leonard juga melakukan upaya lainnya yang ditempuh, yaitu mengajukan permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang KSP Indosurya Cipta. Melalui dua upaya hukum pidana dan PKPU, diharapkan nasabah mendapatkan uangnya kembali.
(drel