Visualindonesia, Jakarta,-
RA Pictures merilis sekuel dari film horor 13 The Haunted dengan judul ‘Kembalinya Anak Iblis’. Film ini melanjutkan kisah perjalanan sekelompok anak muda, Rama, Garin, Farel, Quincy, dan Chelsi untuk mencari jenazah sahabat mereka, Fira, dan adik Rama, Hana, ke Pulau Ayunan.
Rama, Garin, Farel, Quncy dan Chelsi yang selamat dari teror arwah penasaran di resort Pulau Ayunan yang ternyata menyimpan sejarah mengerikan tentang pembantaian satu keluarga dan karyawan resort.
Rama sangat kalut, kekasihnya, Chelsi, masuk rumah sakit jiwa, sedangkan jenazah adiknya, Hana hingga kini belum ditemukan bersama jenazah Fira.
Rama memutuskan untuk kembali ke pulau Ayunan untuk mencari jenazah adiknya dan Fira.
Dengan panduan sebuah kitab kuno ‘13 Cara Menutup Gapuro Tentrem’ untuk mengembalikan semua arwah penasaran itu pada alamnya hingga tak mengganggu manusia dan memakan korban nyawa lagi.
Mereka nekat kembali ke Pulau Ayunan berusaha menemukan jenazah Hana dan Fira, sekaligus menutup teror di Pulau Ayunan untuk selamanya.
Namun upaya mereka tidaklah mudah, berbagai terror dan gangguan dari arwah penunggu pulau mengancam jiwa mereka. Dan arwah penasaran yang paling mengerikan dan berbahaya justru hantu Ranti.
Arwah Ranti bukan cuma menyimpan dendam kesumat karena ia dibantai oleh ayah kandungnya sendiri untuk tumbal agar resort mereka ramai dan sukses lagi, tapi Ranti juga menginginkan teman.
Dibawah kekuasaan hantu Ranti, Chelsi yang ternyata tidak terganggu jiwanya bukanlah orang yang Ranti inginkan.
Melainkan seseorang yang lain dan sebelum mereka sadar siapa yang akan dirasuki jiwa Ranti di antara mereka, segalanya telah terlambat.
Rudi Soedjarwo, sutradara film ‘Kembalinya Anak Iblis’ mengatakan, film ini menjadi pengalaman yang luar biasa karena bisa bekerja sama dengan aktor dan aktris muda bertalenta.
“Saya mendapat pengalaman luar biasa bisa bekerja sama dengan bakat-bakat muda ini. Saya belajar banyak dari mereka. Saya menikmati prosesnya bekerja dengan mereka,” ujar Rudi Soedjarwo usai pemutaran perdana film ‘Kembalinya Anak Iblis’, di Jakarta, Selasa (3/9/2019).
Sementara itu, Raffi Ahmad mengaku sempat kesulitan meyakinkan Rudi Soedjarwo untuk menyutradarai film horor ‘Kembalinya Anak Iblis’. Raffi yang bertindak sebagai salah satu produser dalam film itu mengatakan butuh waktu panjang agar Rudi Soedjarwo mau menyutradarai dua film tersebut.
“Waktu itu untuk mengumpulkan bintang muda ini susahnya setengah mati. Kemudian untuk mengajak mas Rudi untuk syuting lagi juga cukup panjang prosesnya,” ungkap Raffi Ahmad.
Film ‘Kembalinya Anak Iblis’ siap meneror bioskop Tanah Air pada 5 September 2019. Film ini dibintangi sejumlah aktris dan aktor terkenal di antaranya, Al Ghazali, Valerie Thomas, Steffi Zamora, Mikha Tambayong, Endy Arfian, Marsha Aruan, Atta Halilintar, Mumuk Gomez, Achmad Megantara, Jeremy Thomas, Tia Ivanka, dan Fauzi Baadila.
(drel; foto mm