Sukses Gelaran K-Content Expo 2017

by -

Visual Indonesia, Jakarta,-

Konten-konten kreatif terdepan Korea kembali sukses dihadirkan KOCCA (Korea Creative Content Agency) Indonesia dalam pameran bertemakan ‘K-Content Expo 2017’, yang baru saja usai (2-3 September) di Hall C, JIExpo Kemayoran, yang terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Tak hanya itu, pelaku konten kreatif, K-Content Expo, sekaligus dapat menjadi platform untuk melebarkan bisnis dan jaringannya.

Pameran industry konten kreatif Korea ini menghadirkan lebih dari 40 perusahaan konten kreatif Korea sebagai eksibitor yang terbagi atas K-Pop, TV Content, Game, Animation & Character, Comic, dan Beauty. Bahkan di Pavilion K-Pop misalnya, SM Entertainment yang dikenal sebagai pioneer K-Pop hadir sebagai eksibitor. Selain menghadirkan Lee Soo Man, Chairman S.M Entertainment, yang memberikan Keynote Speech, didampingi petinggi CT Corp. dan PT EMTEK.

KBS Media dan CJ E&M juga menghadirkan program drama unggulan di Pavilion TV Contents. Tak ketinggalan, BEKRAF Indonesia yang hadir di Pavilion Indonesia bersama dengan Asosiasi Game Indonesia (AGI) dan Asosiasi Industri Animasi dan Konten Indonesia (AINAKI). Bahkan KOCCA Indonesia berhasil menggebrak panggung yang tak kalah hebohnya, bak final kompetisi K-Pop World Festival. Dimana di puncak acaranya menyuguhkan EXO, NCT 127, B.A.P. dan Park Bo Gum dalam satu panggung bertajuk KBS Music Bank in Jakarta.

Tak hanya di tiap pavilion konten, pengunjung disuguhkan dengan pengetahuan dan pengalaman menyenangkan melalui berbagai game, VR, dan demo produk. Namun untuk memperkuat interaksi antar pelaku bisnis konten Indonesia dan Korea, KOCCA Indonesia menyiapkan program business matching ‘KNock 2017’, yang berlangdung 4-5 September 2017 di Grand Sheraton Hotel, Gandaria, Jakarta.

Ditempat yang sama, ‘Success Economy Institute’ (Korea) pun menghelat ‘Indonesia-Korea Cultural Content Forum’ (4/9) yang dihadiri tokoh-tokoh di bidang industry kreatif untuk saling berdiskusi, bertukar pemikiran dan membuka peluang kerjasama bisnis swasta antara Korea dan Indonesia.

K-Content Expo, untuk kedua kalinya sukses berkerjasama dengan Kementerian Budaya, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea; Kementerian Perdagangan, Industri, dan Teknologi Republik Korea; serta Badan Ekonomi Kreatif Indonesia atau BEKRAF, yang di organisir oleh Korea Creative Content Agency (KOCCA) dan Korea International Trade Association (KITA).

(ayen; foto ist

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.