Kolaborasi Si Juki dan Larva
Diluncurkan di Popcon Asia 2017

by -

Visual Indonesia, Jakarta,-

Peluncuran komik “Si Juki Seri Jalan-Jalan: Petualangan di Korea” ini diselenggarakan di Popcon Asia, dihadiri Faza Meonk, komikus Si Juki, perwakilan dari Korea Tourism Organization serta Ida Bagus Kade Syumanjaya, Managing Editor Elex Media selaku pihak yang ikut terlibat dalam kolaborasi komik antar dua negara ini.

Cerita dalam komik ini mengisahkan perjalanan wisata Si Juki dan Juleha jalan-jalan ke Korea. Sesampainya di sana, keduanya disambut oleh duo Red dan Yellow, artis animasi ternama asal Korea yang membintangi seri animasi Larva. Red dan Yellow pun mengajak Si Juki dan Juleha pergi ke tempat wisata ikonik yang tidak biasa di Korea, mulai dari lokasi syuting drama Korea hingga kafe unik bertemakan kotoran. Selain berkunjung ke tempat yang unik, komik ini juga memberikan tips-tips wisata bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Korea.

Dengan terbitnya komik ini, Si Juki menjadi karakter komik Indonesia pertama yang berkolaborasi dengan karakter asal Korea Selatan. Di komik ini, duo karakter Red dan Yellow dari seri animasi Larva mengalami beberapa penyesuaian. Jika di seri animasinya dua karakter ini tampil bisu, di komik ini Red dan Yellow ditampilkan bisa berbicara kepada Si Juki dan Juleha. Selain itu, di komik ini dua karakter Larva ini juga ditampilkan sebagai sosok artis animasi ternama asal Korea Selatan.

Kolaborasi antara Si Juki dan Larva dalam komik ini diharapkan bisa mempererat hubungan kerjasama antara Indonesia dengan Korea, terutama di bidang industri kreatif dan pariwisata. Selain tentunya, di Popcon Asia 2017, pengunjung bisa berfoto bersama Si Juki dan Juleha sambil mengenakan Han Bok, pakaian tradisional Korea di booth Elex Media.

Dalam kunjungannya ke Korea Selatan untuk mencari materi pembuatan komik ini, Faza Meonk mendapat undangan dari pihak pemerintah kota Seoul. Di sana Faza diangkat menjadi Duta Pariwisata Kehormatan Kota Seoul oleh walikota Seoul, Park Won Soon, sebagai bentuk apresiasi pemerintah kota Seoul kepada Faza yang mengangkat pariwisata Korea dalam bentuk komik.

“Kami sudah mengetahui bahwa Si Juki ini adalah karakter komik yang sangat populer di Indonesia dan kami sangat berterima kasih atas kedatangan Faza yang ingin mengangkat kota Seoul dalam komiknya,” ungkap Park Won Soon, dalam sebuah kesempatan.

(mm; foto ist

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.