Silariang The Movie Tayang Lebaran

by -

Visual Indonesia, Jakarta,-

Film terbaru Andania Suri & Bisma Karima, “Silariang The Movie” yang telah menyelesaikan proses pengambilan gambarnya akhir Oktober 2016 lalu, bakal tayang setelah lebaran mendatang. Seperti diketahui di social media semakin banyak orang penasaran menantikan film tersebut.

Sedikitnya di halaman resmi sosmed Film SILARIANG disukai lebih dari 35 ribu orang. Ichwan Persada selaku Produser Film Silariang pun melihat hal ini sebagai kesempatan untuk menjelaskan proses pasca produksi film.

“Ya, karena banyak film yang terlihat terburu-buru dalam menyelesaikan filmnya menyebabkan banyak orang menyangka bahwa semua film pun mesti diperlakukan sama. Padahal tentu saja ada perlakuan berbeda dari tiap produser atas filmnya. Untuk film ketujuh ini, saya memang tidak ingin terburu-buru dalam menyelesaikannya. Karena saya ingin masyarakat yang sudah berbulan-bulan menunggu penayangannya akan merasa puas ketika menyaksikan hasil akhirnya di layar bioskop,” ujar Ichwan.

Produser yang masuk nomeene Festival Film Indonesia 2011 lewat film dokumenter “Cerita Dari Tapal Batas” itu, baru saja menyelesaikan pengambilan gambar untuk filmnya yang kedelapan yang berjudul “Guru Ngaji & Badut Maksimal”. Film yang diproduksi oleh Chanex Ridhall Pictures ini mengambil lokasi di Boyolali, Sukoharjo dan Jakarta.

Di tengah kesibukan tersebut, segala hal terkait promosi dan penayangan “Silariang The Movie” tetap dilakukan sesuai perencanaan yang baik terkait promosi dan penayangan film Silariang The Movie. Karena memang film tersebut tidak hanya di-plot untuk rilis regional, melainkan secara nasional. Bahkan sudah ada distributor dari Malaysia yang tertarik untuk merilisnya disana.

Oleh karena itu, produser film ‘Hijabers in Love’ itu, hanya tersenyum simpul soal rencana tayang “Silariang The Movie”. “Yang pasti baru segera di rilis paska Lebaran 2017, setelah merilis soundtrack serta novel adaptasinya,“ tutup Ichwan.

(gha; foto ist

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.