Dua Kamera Sony Alpha Memenangkan Penghargaan EISA

by -

Jakarta, –

Tahun ini, dua kamera Sony Alpha, α7S II dan α6300, diakui EISA sebagai “European Photo & Video Camera” dan sebagai “European Prosumer Compact System Camera”, demikian dijelaskan Kentaro Hatanaka, Marketing Director, Sony Indonesia.

“Kami sangat berterima kasih kepada EISA karena telah mengakui produk-produk dari Sony. Kemenangan ini membuat Sony termotivasi untuk terus menyediakan produk-produk berinovasi kepada pelanggan,” ucap Kentaro.

Kamera peraih European Photo & Video Camera 2016-2017: α7S II ; memberikan para ahli dengan perangkat yang tepat untuk membuat video berkualitas tinggi dan foto terbaik di setiap situasi. Sensor Exmor CMOS full-frame 12.2-million-pixel menguasai pengambilan foto sensitivitas tinggi dengan jangkauan sensitivitas ISO 409600. Sebagai tambahan, dilengkapi fitur HDR (High dynamic range), sistem stabilisasi gambar 5-poros, dan perekaman video berkualitas 4K dalam format full-frame dengan pembaca piksel secara penuh, memastikan bahwa videografer profesional tidak akan harus berkompromi mengenai kualitas gambar.

Fast Intelligent AF yang dimiliki α7S II unggul dalam kecepatan dan ketepatan serta menjamin hasil gambar yang menakjubkan dengan ketajaman sempurna bahkan dalam keadaan gelap. (Harga retail yang disarankan untuk α7S II: Rp 44,999,000,-).

Sedangkan peraih, European Prosumer Compact System Camera 2016-2017: α6300; mempertahankan desain ramping dan ringkas dari bentuk saudaranya yang terkenal, α6000. Namun ditambahkan sistem hybrid autofocus, dengan 425 titik AF yang mampu melacak focus secepat kilat dalam waktu 0.05 detik beserta pelacak subjek 4D Focus. Merekam video 4K se-kelas professional, resistensi terhadap debu dan kelembapan.

Diperkuat 24.2-million pixel sensor Exmor CMOS terbaru memberikan kualitas gambar terbaik bahkan dalam situasi pencahayaan yang kurang baik, bersama kualitas video yang menakjubkan. Sementara layar LCD 3-inch dengan 921,000-titik yang dapat dimiringkan dan jendela bidik OLED dengan 2.36-juta-titik mampu melacak subjek yang bergerak cepat hingga 11 frame per detik. (Harga retail yang disarankan untuk α6300: Rp 14,999,000,-).

European Imaging and Sound Association (EISA), sebuah penghargaan bergengsi setiap tahunnya yang dipersembahkan kepada produk-produk dengan teknologi dan inovasi terbaik, mulai dari audio, video, digital imaging dan banyak lagi.

(gha/foto ist

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.