Smart Home dan Energeyes Kids Inovasi Terbaru

by -

AR&Co dan Polycore Indonesia

Jakarta,-

Bertemakan“Internet of Things”, Indocomtech 2015 menghadirkan sejumlah inovasi teknologi terbaru, seperti Smart Home Concept dari Augmented Reality & Co (AR&Co) dan Energeyes Kids (Polycore Indonesia). Smart Home dari AR&Co memberikan kepraktisan dan keunikan dalam mengoperasikan sebuah rumah hanya dengan satu perangkat. Sedangkan Polycore Indonesia, perusahaan produsen lensa Singapura dan salah satu pemasok lensa mata ternama dunia, meluncurkan inovasi kacamata anti sinar biru berbahaya untuk anak-anak yang bernama Energeyes Kids.

“Energeyes Kids di Indocomtech 2015 karena kami percaya pameran ini membawa pesan edukasi ke masyarakat yang di era digital seperti sekarang ini yang semakin terhubung dan tidak dapat dipisahkan dari produk teknologi seperti handphone, tablet, laptop, dan sebagainya. Jadi penting bagi masyarakat untuk juga teredukasi dan tahu bagaimana menjaga mata mereka agar tidak terkena bahaya sinar biru yang dipancarkan gadgets ini,” jelas Robert Halim, President Commissioner dari Polycore Indonesia.

Mengiringi keistimewaan persembahan teknologi yang dipamerkan, Indocomtech 2015 juga dipenuhi dengan berbagai kemeriahan lain. Pengunjung dapat menikmati beragam program hiburan dan games, serta penawaran-penawaran dengan harga spesial, promo cashback, dan lelang produk teknologi yang diadakan di booth masing-masing eksibitor. (mdtj; foto dok

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.