Pengurus KFT Periode 2015-2019 Terbentuk

by -

Jakarta, –

Setelah hampir satu bulan lebih pasca pemilihan Ketua Umum Karyawan Film dan Televisi (KFT) menggodok program kerja serta pembenahan aturan organisasi KFT yang ideal, maka terbentuklah susunan kepengurusan KFT periode 2015-2019 yang ramping, efisien dan efektif.

Ketua Umum Terpilih Febryan Adithya, S.E., M.Sn., dibantu oleh Wakil Ketua Umum : I. Sukardjasman aka Ang Jasman. Kemudian didampingi Sekretaris Umum : Wibi Kelana Ar. serta Wakil Sekretaris Umum : Petruska Karangan. Sementara Bendahara kembali dipercayakan kepada : Yonny Poerwa, dengan Wakil Bendahara-nya : Yulianty Arnanto.

Sedangkan bidang organisasi yang penting yakni Bidang Keanggotaan : M. Iqbal & Emil G Hamp, Bidang Organisasi : Gunawan Paggaru & Usman C. Noer dan untuk Bidang Pengembangan Profesi dipegang oleh Ensandi Joko Santoso dan Eric Gunawan.

Seperti diketahui pada 20 Mei 2015 lalu, Kongres Ke-XIII Persatuan Karyawan Film dan Televisi Indonesia terselenggara meski Kongres terlambat 2 bulan dari batas akhir kepengurusan yaitu 22 Maret 2015. Hasil Kongres memutuskan laporan pertanggungjawaban Ketua Umum KFT Periode 2011-2015, Di Tolak oleh peserta Kongres. Hal tersebut membawa konsekuensi yang bersangkutan tak berhak dicalonkan atau mencalonkan diri sebagai Ketua Umum. Bahkan dia tidak dapat menduduki jabatan apa pun di dalam organisasi. (mdtj/ foto nida/muller

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.