Jakarta,-
“Raisa… Raisa… Raisa…,” begitu teriakan penonton yang memadati pelataran Masjid Cut Meutia, Menteng Jakarta, memanggil nama sang idola untuk segera tampil ke atas panggung.
“Wah banyak banget ya… yang datang,” sapa Raisa disambut riuh penonton.
Mengawali penampilannya dengan membawakan lagu ‘Teka-Teki’, Raisa sukses membuat penonton histeris. Dibalut busana muslim berwarna krem dan hairband yang menghiasi dahinya, semakin menambah cantik dan anggun penyanyi bernama lengkap Raisa Andriana malam itu.
Lagu demi lagu langsung mengalir deras mulai dari single perdananya ‘Serba Salah’, ‘LDR’, dan ‘Apalah Arti Menunggu’. Tak lupa dara kelahiran Jakarta, 6 Juni 1990 itu juga melantunkan lagu religi favoritnya berjudul ‘Dengan Menyebut Nama Allah’.
Sebagai lagu pamungkas ‘Could It Be Loved’ menutup penampilannya malam itu. Selain Raisa, Ramadhan Jazz Festival 2015 juga dimeriahkan oleh Kunto Aji, Sore, Abdul and The Coffee Theory, dan beberapa musisi lainnya.
Ajang tahunan yang pada tahun 2015 ini memasuki tahun kelima, dimaksudkan sebagai upaya menarik generasi muda khususnya untuk kembali mencintai masjid. Kegiatan Ramadhan Jazz Festival diawali dengan berbuka puasa bersama, dilanjutkan dengan Sholat Magrib. Hidangan makan malam disediakan bagi seluruh jamaah sebelum memasuki Shalat Isya, Tarawih & Witir. Usai menunaikan shalat, selanjutnya menikmati Jazz berjamaah. (muller