Sekuel Filosofi Kopi : Ben & Jody
A Journey the Modern Coffee Habit

by -

Jakarta, –

Di produseri Anggia Kharisma, Chicco Jerikho, Handoko Hendroyono dan Rio Dewanto, sekuel Filosofi Kopi: Ben & Jody, kembali disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko. Filosofi Kopi sebelumnya sukses memberikan gambaran perjalanan para penikmat kopi dalam drama kehidupannya.

Kini di sekuel Ben & Jody, Filosofi Kopi lebih mengeksplore peran-peran baru dari para tokohnya dengan beragam latar belakangnya.

Filosofi Kopi TV 2Rumah produksi Visinema Pictures mengkolaborasikan ide cerita dari Christian Armantyo dan Frischa Aswarini, pemenang kompetisi #NgeracikCerita, dengan ide cerita dari Angga Dwimas Sasongko.

Gabungan kekuatan dari cerita-cerita itulah kemudian dikembangkan menjadi skenario oleh Jenny Jusuf (penulis ‘Filosofi Kopi The Movie’) yang mendapatkan piala FFI untuk skenario adaptasi terbaik (2015) dan M lrfan Ramli (penulis ‘Cahaya Dari Timur’ dan ‘Surat Dari Praha’).

Chicco Jerikho (Ben) dan Rio Dewanto (Jody), masih menjadi magnet sekuel ini yang akan digarap satu bulan penuh, mulai dari Jakarta, Yogyakarta, Makassar, Toraja hingga Bali. Diperkuat dua pemeran baru, Luna Maya (Tarra) dan Nadine Alexandra (Brie).

Filosofi Kopi TV 3Luna Maya (nominator ’Best & Favor/t Actress / Ruang’, lndonesia Movie Awards 2007), yang sudah tak asing lagi di industri perfilman tanah air. Aktris yang namanya melambung sejak menjadi bagian dari film ’Ruang’. Dan Nadine Alexandra, Putri Indonesia 2010 yang sebelumnya menjadi bagian dari film ’Slank Nggak Ada Matinya’ (2013) dan ‘Bukaan 8’ (2017).

“Masih ada sisa 20 hari syuting kedepan. Semoga diberikan kelancaran dan hasilnya baik. Mohon doanya yaa”, tutur Anggia selaku produser, saat berlangsung pengambilan gambar di lokasi Kedai Filosofi Kopi Melawai.

(gha/mm; foto a yen

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.